Apakah anda tidak
menyadari kalau anak-anak memang sering mengalami dan mudah terkena infeksi?
Banyak orang berfikir, solusinya adalah langsung dengan memberikan antibiotik
dibandingkan dengan obat lainnya. Namun banyak orang tidak menyadari bahwa
infeksi ada yang disebabkan oleh bakteri
dan ada yang disebabkan oleh virus. Infeksi yang bisa diobati dengan antibiotik
adalah infeksi yang diakibatkan oleh bakteri. Nah jika kita tidak paham
tentulah jika infeksinya tidak sembuh juga kita bisa saja memberikan terus
antibiotiknya pada anak, padahal belum tentu itu adalah solusinya. Nah ini lah
sebenarnya yang harus diwaspadai. Apakah anda mengetahui ternyata konsumsi antibiotic
secara tidak proporsional akan membahayakan kesehatan anak?Berikut adalah efek
samping dari antibiotik yang dilansir dari boldsky.com
Anak bisa mengalami Overdosis
Hatilah jika menerima resep dari dokter agar
konsumsi antibiotic tidak melebihi dari dosis yang diberikan oleh dokter
tersebut.Masing-masing antibiotic akan memiliki takaran sendiri tergantung
untuk apa dan siapa yang mengkonsumsinya. Overdosis akan menyebabkan masalah
kesehatan yang serius.
Kebal / Resisten terhadap Obat
Setiap antibiotic yang diberikan pasti
memiliki aturan pakai dan jangka waktu pemakaian. Resep khusus yang diberikan
dokter harus anda ikuti dengan benar. Jika jangka yang diberikan adalah 6 hari,
maka anda tidak boleh berhenti sebelum 6 hari bahkan ketika anak anda sudah
kelihatan membaik. Hal ini disebabkan bakteri yang belum mati karena kurangnya antibiotic
yang dikonsumsi akan membuat bakteri tersebut resisten sehingga dibutuhkan
takaran antibiotic yang lebih untuk membunuh bakteri tersebut.
Bakteri Baik dalam Tubuh Ikut Mati
Ketika mengkonsumsi antibiotic secara
berlebih maka tidak hanya bakteri yang berbahaya yang mati namun juga bakteri
yang baik seperti bakteri yang membantu pencernaan juga ikut mati. Bakteri baik
yang ada di usus normal sangatlah pentung untuk kesehatan dan fungsi tubuh
manusia. Oleh karena itu berhati-hatilah terhadap konsumsi antibiotic untuk
anak anda.
Mengalami Diare
Pada umumnya anak-anak yang mengkonsumsi antibiotic
akan mengalami diare. Hal ini disebabkan oleh bakteri baik yang membantu
pencernaan dalam usus ikut mati akibat antibiotic yang belebih. Solusinya
adalah suplemen vitamin yang dikonsumsi bersama antibiotic untuk mencegah
terjadinya hal tersebut.
Mengalami Alergi
Alergi adalah salah satu efek samping antibiotic
pada anak-anak seperti ketika mengkonsumsi penisilin.
Jika terjadi sering alergi pada anak anda setelah mengkonsumsi antibiotic maka
sebaiknya diinformasikan pada dokter anda.
Radang Usus
Antibiotik juga dapat menyebabkan peradangan
usus saat terlalu banyak atau terlalu sering mengkonsumsi antibiotic.
Yang perlu diingat adalah konsumsi antibiotic
untuk anak anda harus sesuai yang dianjurkan dokter. Jika berlebihan maka akan
muncul berbagai masalah kesehatan seperti di atas.
0 komentar:
Posting Komentar